Rabu, 04 Juli 2012

Selasa, 03 Juli 2012

Tiga Sendi Utama Ajaran Islam

Tiga Sendi Utama Ajaran Islam

Menurut Hadist Nabi Muhhammad SAW yang menjelaskan tiga hal yang menjadi prinsip utama dalam agama yang di bawa Nabi Muhammad SAW.
Dalam sebuah Hadist diceritakan:



"Dari Umar bin Khathhab RA,"pada suatu hari kami berkumpul bersama Rasulullah SAW, tiba-tiba datang seorang laki-laki yang bajunya sangat putih, rambutnya sangat hitam. Tidak kelihatan tanda-tanda kalau dia melakukan perjalanan jauh, dan tak seorangpun dari kami yang mengenalnya. Laki-laki itu kemudian duduk dihadapan Nabi SAW sambil menempelkan kedua lututnya pada lutut Nabi SAW.
Sedangkan kedua tangannya di letakkan di atas paha Nabi SAW. Laki-laki itu bertanya,"Wahai Muhammad beritahukanllah aku tentang islam". Rasulullah SAW menjawab,"Islam adalah kamu bersaksi tiada tuhan selain Allah SWT dan Muhammad adalah utusan Allah SWT, mengarjakan shalat, menunaikan zakat, puasa pada bulan ramadhan dan kamu haji ke baitullah jika kamu telah mampu melaksanakannya".
Laki-laki itu menjawab,"Kamu benar". Umar berkata,"kami heran kepada laki-laki tersebut,ia bertannya tapi ia sendiri yang membenarkannya".
Laki-laki itu bertannya lagi,"Beritahukanlah aku tentang Iman". Nabi SAW menjawab "Iman adalah engaku beriman kepada Allah, malaikat-nya, kitab-kitabnya-Nya, para rasul-Nya, hari kiamat dan qadar Allah yang baik dan yang buruk". Laki-laki itu menjawab,"Kamu benar". Kemudian laki-laki itu bertannya lagi, "Beritahukanlah aku tentang Ihsan. Nabi Muhammad SAW menjawab,"Ihsan adalah kamu menyembah Allah SWT seolah-olah kamu melihat-Nya, jika kamu tidak dapat melihat-Nya, maka sesungguhnya ia melihatmu ...
Kemudian orang itu pergi. setelah itu aku ( Umar ) diam beberapa saat. Kemudian Rasulullah SAW bertannya kepadaku," Wahai Umar siapakah orang yang datang tadi?" Aku menjawab," Allah SWT dan Rasul-Nya lebih mengetahui. Nabi Muhammad SAW lalu bersabda, "sesungguhnya laki-laki itu adalah malaikat Jibril AS. Ia datang kepadamu untuk mengajarkan agamamu".



Memperhatikan Hadist ini maka ada tiga hal penting yang menjadi inti dari agama yang Nabi SAW ajarkan, yakni islam, Iman dan ihsan. Ketiga hal ini merupakan satu kesatuan utuh, tidak bisa dipisahkan antara satu dan yang lainnya.


sumber : buku fiqh tradisionalis.


sekian dan terima kasih.




Read More..